PENANGANAN DALAM KASUS KEDARURATAN MEDIS

Kedaruratan medis merupakan Kasus yang diderita seseorang tanpa ada riwayat trauma terhadap benturan. Kesimpulan informasi dari keadaan korban 80 % diperoleh berdasarkan wawancara terhadap korban itu sendiri. hal tersebut memberikan informasi bahwa kasus yang di derita merupakan kasus indifidu dengan tubuhnya.

1. Gejala dan tanda secara umum dari kasus kedaruratan medis secara minimal adalah adanya perubahan yang tidak normal dari tanda tanda vital namun dengan kondisi bervariasi sesuai dengan sistem yang terganggu seperti, demam, nyeri, mual muntah, bak berlebih,sesak nafas, kejang, lumpuh, dan lainn sebagainya

2. Tugas yang harus dilakukan sebagai pelaku pertolongan pertama adalah :
a. mengenali gejala dan tanda sedii mungkin melalui penggalian informasi dari wawancara, pemeriksaan secara mendetail dan penatalaksanaan
b. Secara Umum harus menenangkan korban dan jangan ditinggalkan sendirian. kondisikan korban dengan posisi istirahat dan persiapkan untuk di rujuk apabila dibutuhkan

3. Kasus dari kedaruratan medis terbagi menjadi beberapa yang diantaranya, :
a. Gangguan jantung
b. Gangguan pernapasan
c. Gangguan kesadaran
d. Gangguan dari adaptasi lingkungan, dan
e. Keracunan


A. Gangguan Jantung
Gangguan jantung merupakan Peringkat teratas penyakit yang menyebabkan kematian dari keseluruhan gangguan. gangguan jantung Dipengaruhi oleh beberapa faktor mulai dari pola hidup, pola makan, aktifitas, dan lain sebagainya
Gejala Umum dari gangguan jantung adalah adanya Nyeri pada area Dada

> Faktor yang mempengaruhi gangguan jantung diantaranya ada 3 yaitu
1. faktor yang Tidak Dapat Diubah
- riwayat penyakit keluarga
- Jenis kelamin
- Etnis
- Usia

2. faktor yang Dapat Diubah
- Merokok
- Tekanan Darah Tinggi
- Kadar Kolesterol Tinggi
- Gaya Hidup “ Malas”

3. yang menjadi faktor Penyulit
- Kegemukan
- Penyakit gula (diabetes)
- Stres Berlebihan


Next Time.................>>>>>
Tag : red cross
0 Komentar untuk "PENANGANAN DALAM KASUS KEDARURATAN MEDIS"

Back To Top